Personel Polsek Rate-rate Lakukan Cooling System Himbauan Kamtibmas di Dua Gereja Kolaka Timur. Foto: Ist
KOLAKA TIMUR, NOTIFSULTRA.ID – Personel Polsek Rate-rate, Polres Kolaka Timur, melaksanakan kegiatan cooling system berupa himbauan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di dua gereja, Minggu (22/9/2024).
Kegiatan ini dilakukan oleh Aipda Fahrizal dan Bripka Abram, dua anggota Bhabinkamtibmas, dalam rangka menjaga stabilitas keamanan jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.
Dua gereja yang menjadi lokasi himbauan adalah Gereja Samuel Tasahea dan Gereja Maranatha Woiha, yang terletak di Kecamatan Tirawuta, Kabupaten Kolaka Timur.
Saat para jemaat sedang melaksanakan ibadah Minggu, kedua personel Bhabinkamtibmas ini memberikan pesan-pesan Kamtibmas yang menekankan pentingnya partisipasi aktif warga dalam menjaga keamanan di wilayah masing-masing.
Aipda Fahrizal dan Bripka Abram menghimbau para jemaat untuk tidak mudah terprovokasi oleh berita hoaks yang sering beredar menjelang Pilkada. Mereka juga mengajak jemaat untuk lebih bijak dalam menggunakan media sosial, dengan menghindari penyebaran ujaran kebencian, penghinaan, serta hasutan yang bisa memicu konflik SARA.
“Kita semua memiliki tanggung jawab untuk menjaga stabilitas keamanan, terutama di wilayah hukum Polsek Rate-rate ini,” ujar Aipda Fahrizal di hadapan jemaat Gereja Samuel Tasahea.
Tidak hanya soal hoaks dan ujaran kebencian, personel Polsek Rate-rate juga mengingatkan tentang maraknya tindak pidana yang belakangan sering terjadi, seperti kekerasan terhadap perempuan dan anak, serta tindakan asusila.
Mereka mengimbau para jemaat agar lebih peduli terhadap lingkungan sekitar, terutama dalam mengawasi anak-anak dalam menggunakan media sosial.
“Jangan sampai anak-anak kita terpengaruh oleh ajakan dari orang-orang yang tidak dikenal, yang dapat berujung pada tindakan asusila,” tambah Bripka Abram.
Kegiatan himbauan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjaga situasi tetap aman dan kondusif menjelang Pilkada serentak tahun 2024.
Melalui cooling system, Bhabinkamtibmas berperan aktif dalam menyampaikan pesan Kamtibmas kepada masyarakat, guna mewujudkan keamanan dan ketertiban yang terjaga dengan baik.
Dengan adanya himbauan langsung ini, diharapkan masyarakat, khususnya jemaat gereja, dapat lebih waspada dan bijak dalam menghadapi situasi menjelang pesta demokrasi.
"Keterlibatan masyarakat sangat penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban. Mari kita bersama-sama ciptakan suasana damai dan kondusif di Kabupaten Kolaka Timur," pungkas Aipda Fahrizal.
Kegiatan cooling system yang dilakukan oleh Polsek Rate-rate ini mendapat apresiasi dari jemaat gereja, yang menyadari betapa pentingnya peran mereka dalam menjaga lingkungan sekitar tetap aman dan damai.
Laporan: Ary