Iklan

iklan

Pj Gubernur Sultra Instruksikan Distanak Persiapan Hadapi Musim Kemarau dan Potensi Bencana

Jumat, 31 Mei 2024 | 22:33 WIB Last Updated 2024-08-27T14:36:38Z

Pj Gubernur Sultra Instruksikan Distanak Persiapan Hadapi Musim Kemarau dan Potensi Bencana. Foto: Ist

KENDARI, NOTIFSULTRA.ID
- Penjabat Gubernur Sulawesi Tenggara, Komjen Pol. (P) Dr. Andap Budhi Revianto, S.I.K., M.H., mengarahkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk menyiapkan langkah-langkah antisipasi menghadapi musim kemarau yang diperkirakan akan berlangsung dari Juli hingga Oktober 2024.Dalam rapat koordinasi yang dipimpin di Kendari pada Jumat (31/5/2024), 

Andap Budhi Revianto meminta beberapa langkah konkret dari Dinas Tanaman Pangan dan Peternakan untuk memetakan sentra produksi padi guna menghindari gangguan pada panen. 

"Menuju puncak musim kemarau, segera siapkan pompa pengairan untuk menyelamatkan hasil panen kita," tegasnya. 

Langkah ini penting untuk memastikan pasokan pangan tetap stabil meski kondisi cuaca ekstrem.

Selanjutnya Dinas Kehutanan untuk mempersiapkan strategi penanganan kebakaran hutan (Karhutla) dengan menyiapkan petugas yang terampil dan responsif.

"Sosialisasikan larangan membuang puntung rokok sembarangan di area rawan kebakaran," tambahnya. 

Hal ini bertujuan untuk mencegah meluasnya kebakaran hutan yang dapat menambah beban krisis.

Andap juga menginstruksikan BPBD dan Dinas Sosial untuk berada dalam posisi siaga dan siap menangani situasi kedaruratan dan kondisi yang tidak terduga. 

Ia menegaskan pentingnya keselamatan masyarakat dengan prinsip "salus populi suprema lex esto" (keselamatan rakyat merupakan hukum tertinggi). 

"Saya tidak mau melihat masyarakat tidak terlayani dengan baik saat terjadi bencana atau situasi kedaruratan," ujar Andap.

Andap berharap agar insan pers berperan aktif dalam menyebarluaskan informasi mengenai perubahan musim dan prakiraan kemarau. 

"Kerjasama dengan media sangat penting untuk memastikan masyarakat mendapatkan informasi yang akurat dan tepat waktu, sehingga bisa memitigasi potensi bencana dengan lebih baik," tutupnya. 

Inisiatif ini bertujuan untuk menciptakan Sultra yang lebih kondusif dan siap menghadapi berbagai tantangan cuaca ekstrem.

Laporan: Rahmat

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pj Gubernur Sultra Instruksikan Distanak Persiapan Hadapi Musim Kemarau dan Potensi Bencana

Trending Now

Iklan

Iklan

Iklan