Iklan

iklan

Polres Kolaka Timur Laksanakan KYRD Guna Tingkatkan Kamtibmas

Minggu, 24 Desember 2023 | 23:08 WIB Last Updated 2023-12-24T15:08:05Z

Polres Kolaka Timur saat melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan Roda empat yang melintas. Foto: Ist

KOLAKA TIMUR, NOTIFSULTRA.ID
- Polres Kolaka Timur melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD), dalam rangka menjaga Kamtibmas menjelang Natal dan Tahun Baru 2024, bertempat depan Polres Kolaka Timur, Minggu (24/12/2023).

Kegiatan KYRD adalah kegiatan rutin yang bertujuan menjaga Kamtibmas agar masyarakat terasa aman dari gangguan kamtibmas. 


Serta menghimbau kepada masyarakat agar tidak terprovokasi dengan isu-isu yang tidak jelas kebenarannya serta tetap menjaga situasi yang kondusif menjelang pemilu.


Kegiatan dilaksanakan berdasarkan Surat Perintah Kapolres Kolaka Timur Nomor: Sprin/537/XII/PAM.3.2./2023, 20 Desember 2023.


KRYD ini di pimpin Kasat Intelkam Iptu Trimo Susanto, di dampingi Kasat Tahti Ipda Hendra, Paur Subbagdalops Bag Ops Ipda Mifta Hul Fauzi SH, dalam kegiatan tersebut di laksanakan untuk meningkatkan kesigapan dan kesiap-siagaan, serta monitoring situasi Kamtibmas. 


Kasat Intelkam Iptu Trimo Susanto mengatakan kegiatan ini juga akan melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan R2 dan R4 Pengguna jalan yang melintas dengan sasaran Senjata Tajam, Miras, Narkotika, Curanmor, Penyakit Masyarakat lainnya. 


Kemudian lanjut melaksanakan patroli di gereja-gereja yang bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Nasrani dalam beribadah serta melakukan himbauan kepada jemaat agar turut menjaga Sitkamtibmas demi terciptanya rasa aman, damai, dan kondusif.


Laporan: Ary



iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polres Kolaka Timur Laksanakan KYRD Guna Tingkatkan Kamtibmas

Trending Now

Iklan

Iklan

Iklan