Polres Kolaka Timur gelar Upacara dalam memperingati Hari Ibu Nasional ke-95 tahun 2023. Foto: Ist
KOLAKA TIMUR, NOTIFSULTRA.ID - Poles Kolaka Timur gelar Upacara dalam memperingati Hari Ibu Nasional Ke - 95 tahun di halaman Polres Kolaka Timur, Jumat (22/12/2023).
Peringatan Hari Ibu Nasional ke - 95 Tahun 2023 bertema "Perempuan Berdaya, Indonesia Maju."
Upacara peringatan hari ibu nasional ke-95 tahun 2023, di pimpin langsung Kapolres Kapolres Kolaka Timur AKBP Yudhi Palmi DJ, adapun perwira upacara Kabag SDM Akp Edison M, komandan upacara Paur Subbagbin Ops Ipda Miftahul Fauzi, pembaca UUD 1945 Kasat Samapta Iptu Toto Suprapto, dan Pembaca Sejarah Hari Ibu Bripda Wahyu Sri Wulandari Baso.
Kapolres kolaka timur AKBP Yudhi Palmi DJ mengatakan peringatan Hari Ibu (PHI) ini di rayakan seluruh warga indonesia baik di dalam maupun luar negeri setiap tanggal 22 Desember.
PHI bagi bangsa indonesia bukanlah "mother's day", ini karna PHI di dasari oleh momentum di selenggarakannya kongres perempuan pertama pada 22 Desember 1928 di yogyakarta.
Kapolres Kolaka Timur, AKBP Yudhi Palmi DJ saat memimpin upacara peringatan Hari Ibu Nasional ke-95 tahun 2023. Foto: Ist
Momentum bersejarah ini kemudian di tetapkan sebagai hari ibu oleh Presiden Soekarno melalui Keputusan Presiden Nomor 316 tahun 1959 tentang Hari-Hari Nasional yang bukan Hari Libur.
Kapolres menambahkan di peringatinya hari ibu setiap tahunnya di harapkan dapat menjadi daya ungkit untuk mendorong semua pemangku kepentingan dan masyarakat luas, agar memberikan perhatian dan pengakuan akan pentingnya eksistensi perempuan dalam berbagai sektor pembagunan.
Lanjut Kapolres, kaum perempuan tidak dapat berjuang sendiri, maka pada kesempatan yang baik ini, saya juga ingin mengajak seluruh pihak yang hadir untuk terus memperkuat sinergi dan kolaborasi untuk memperdayakan perempuan di berbagai bidang.
"Bersama perempuan kita wujudkan Indonesia emas 2045, perempuan berdaya, Indonesia maju," jelasnya.
Laporan: Ary