![]() |
Pelaksanaan wisuda UHO Kendari yang dijadwalkan akhir Januari 2023 bakal di undur |
KENDARI, NOTIFSULTRA.ID – Pelaksanaan wisuda yang dijadwalkan Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari yang berlangsung pada akhir Januari 2023 ini bakal diundur.
Pemunduran jadwal itu tertuang dalam Pengumuman Nomor 746/UN29.1/PP/2023 tentang perubahan jadwal wisuda periode Oktober 2022- Januari 2023.
Melalui keputusan ini, Wakil Rektor UHO, La Hamimu menghimbau seluruh dekan fakultas dan direktur program lingkup UHO agar menginformasikan kepada mahasiswa calon wisuda.
“Merujuk pada surat Nomor 5072/UN29/PP/2022 tanggal 5 Desember 2022
tentang Informasi Jadwal Kegiatan Pelaksanaan Wisuda Periode Oktober 2022-Januari 2023 diundur,” katanya baru-baru ini.
Lebih lanjut, upacara peneguhan atau pelantikan bagi mahasiswa yang telah menempuh pendidikan perkuliahan ini bakal dilakukan pada 1-2 Februari 2023 dari yang sebelumnya direncanakan berlangsung 30 dan 31 Januari 2023.
Hamimu mengatakan, pelaksanaan wisuda nantinya bakal dilangsungkan secara offline di Gedung Auditorium Mokodompit UHO.
Meski pelaksanaan telah dilonggarkan dengan aturan COVID-19, namun para tamu dan wisudawan wisudawati tetap dihimbau untuk selalu mawas diri dengan protokol kesehatan.
Penulis: Rhay